Jumat, 14 Agustus 2015

Cara Pasang Speaker pada Door Trim




Pertama sediakan sepasang speaker yang pas sama lubang speaker di pintu belakang, kalo ragu mau beli lepas aja speaker pintu depan buat contoh.
Lepas door trim pintu belakang, terserah mau kanan dulu apa kiri belakangan silahkan pilih. Hehehehe Cara lepasnya bisa lihat di tutorial pasang door lock ya, gampang kog ga sampa 1 menit ngebukanya.

Cara pasangnya ada 3 pilihan, silahkan mau yang mana

Cara A (menempel pada door trim bagian luar)

  1. 1.       Lubangi penutup lubang speaker pake cutter
  2. 2.       Gambar pola lingkaran speaker pada door trim
  3. 3.       Potong dengan menggunakan gergaji besi mengikuti pola dikurangi 2 cm lebih kedalam
  4. 4.       Berikan lubang baut pakai bor atau ujung obeng suai lubang dudukan pada speaker
  5. 5.       Pasang kabel audio panjang -/+ 2 meter pada speaker
  6. 6.       Pasang speaker pada door trim luar dengan baut
  7. 7.       Pasang cover speaker
  8. 8.       Masukkan kabel pada doortrim melewati lubang speaker yang tadi penutupnya di cutter.
  9. 9.       Salurkan kabel dari dalam door trim melalui karet selongsong kabel yang terhubung dari pintu ke body.
  10. 10.   Lepaskan cover interior yang menutupi bagian bawah pilar pintu (pilar antara pintu depandengan pintu belakang.
  11. 11.   Salurkan kabel melalui bawah karpet menuju ke bawah dash board.
  12. 12.   Pasang kembali cover interior
  13. 13.   Sambungkan kabel menuju output RR (untuk speaker kanan) dan RL (untuk speaker kiri)
  14. 14.   Pasang kembali door trim


Cara B (Memasang pada dudukan speaker pada pintu bagian dalam)

  1. 1.       Ikuti langkah 1 pada cara A, kemudian langsung pada langkah 8, 9, 10, 11, 12, dan 13.
  2. 2.       Pasang speaker pada lubang speaker pada pintu dengan baut
  3. 3.       Lubangi door trim dengan boor kecil-kecil membentuk pola lingkaran sebesar ukuran penampang speaker  agar suara speaker bisa keluar dengan bebas.
  4. 4.       Pasang kembali door trim.

Cara C (Memasang pada dudukan speaker pada pintu bagian dalam)

  1. 1.       Ikuti langkah 1, 2, dan 3 pada Cara A
  2. 2.       Pasang cover speaker pada lubang door trim yang tadi di gergaji.
  3. 3.       Pasang kabel pada speaker
  4. 4.       Ikuti langkah 8, 9, 10, 11, 12, dan 13 pada Cara A
  5. 5.       Lanjut ke langkah 2 pada Cara B
  6. 6.       Pasang kembali door trim








3 komentar:

  1. kalau bisa dibikin videonya gan

    BalasHapus
  2. Saya baru beli speaker carman 6 inch lubang bautnya g pas sama datsun go+ perlu braket tambahan kah?

    BalasHapus