Selasa, 10 Oktober 2017

Mengapa Innova Diesel AT lebih istimewa dibanding yang bertransmisi MT

Fitur ABS (Anti-lock Braking System) menjadikan Innova Type V lebih proper dipakai harian maupun perjalanan luar kota.


Bagi pengguna Innova D4D bertransmisi manual jika merasa tarikan awal kurang responsif jangan bersedih. Karena memang seperti itulah adanya, dan disyukuri saja. Faktanya torsi Innova Diesel manual memang lebih rendah dari versi maticnya. Innova Diesel AT mendapat perlakuan khusus dibandingkan versi transmisi manual. Meski mesin sama, begitu juga tenaga yang dihasilkan, torsi Innova Diesel transmisi automatic lebih besar. Jika pada Innova Diesel manual torsinya 200 Nm dicapai pada 1.400-3.200 rpm, maka pada transmisi automatic torsinya 260 pada 1.600-2.400 rpm. 


Innova AT mempunyai interior yang lebih rapi dibandingkan versi MT

Innova Diesel 2.500 cc dapat menghasilkan tenaga 102HP pada 3.600 RPM untuk transmisi manual cenderung underpower. Tetapi PT.TAM memperbaiki transmisi meracik AT untuk menghasilkan torsi yang lebih besar sehingga akselesari lebih responsif. Dengan konsep Global Quality Product, Kijang Innova memiliki akomodasi baik penumpang maupun barang terlapang. Karena dimensi bodi yang besar (P x L x t = 4.580 x 1.770 x 1.745 mm), membuat ruang interior luas.

Fitur Multi information display (MID) membuat Innova Type V lebih informatif.

Jok dan dor trim berahan suede warna beige membuat cita rasa Innova Type V sangat berbeda dengan type dibawahnya.


Seperti kebanyakan mobil Toyota pada umumnya, Innova generasi 1, facelift, dan GNKI termasuk minim fitur. Innova yang mempunyai kelengkapan cukup baik hanya ada di Type V (Type tertinggi pada jamannya). Untuk itu sekedar saran, jika menginginkan innova yang mempunyai fitur cukup baik dan kabin lebih layak pilihlah yang type V. Namun lebih bijak jika pilihan mobil disesuaikan dengan budget yang tersedia.

Perpaduan warna interior Black - Dark Grey - Beige - Wooden Panel - dan sedikit sentuhan Chroome pada handle membuatnya tampil lebih elegan.


Fitur Innova V Diesel AT

  • Wood leather Steering wheel
  • Parking Sensor
  • Outher Mirror with turning signal lamp
  • 15″ Alloy wheel design
  • Side body moulding
  • Wood Instrument panel
  • Frontpersonal lamp with Sunglass holder
  • Digital Auto Air conditoner
  • ABS (Anti-lock braking system)
  • Multi information display (MID)
  • 12 Volt power outlet
  • Printed glass antena
  • Rear Defogger
  • High Mount Stop lamp
  • Automatic Gate type transmission
  • Shift position indicator