Sebenarnya sudah lama pengen pasang grill custom. Tetapi karena minimnya grill custom beredar di pasaran yang sesuai selera akhirnya baru sekarang bisa diaplikasi. Grill bentuk 3 bar horizontal ini dipesan khusus ke bengkel custom dengan tujuan memberikan kesan lebar. Walaupun agak tidak sesuai ekspektasi, namun tetap bisa mengobati tampilan datGO plus yang terkesan kurang lebar (memang aslinya mobil ini sangat mungil sih). Ekspektasi awal 3 bar horizontal itu bisa dibuat dengan kemiringan 45 derajat seperti pada Grad Innova generasi 2012. Namun setelah jadi bentuknya datar biasa, ya sudahlah yang penting bisa presisi dan terpasang dengan baik.
Grill OEM beserta emblem DATSUN yang melekat sudah waktunya diistirahatkan.
Proses pemasangannya tidak sulit. Hanya perlu menurunkan front bumper, langkahnya bisa mengikuti langkah kerja melepas bumper seperti pada saat pasang goglamp. Setelah bumper berhesil dilepas, tinggal menganti grill OEM dengan grill custom ini, Hasilnya seperti terlihat di foto. Kelebihan lain grill ini adalah mempermudah proses pengeringan ketika dicuci. Jika grill OEM yang berbentuk heksagon sangat sulit dalam proses pengeringan karena banyak celah-celah yang harus dibersihkan satu persatu dengan plash chamois.
Sengaja grill ini didisain minimalis tanpa emblem, sesuai dengan konsep modifikasi sederhana yang minimalis namun tetap bisa tampil elegant. Bagian depan tidak terlalu banyak aksen dan aksesoris yang dapat merusak citra minimalis, hanya ada tambahan DRL yang memang diperlukan secara fungsi. Warna selaras kombinasi solid black dan warna mika clear pada head lamp, foglamp, DRL, dan sein pada electric mirror spion.
priority 52198A9C
Keren bang suwer dah.. Btw bikin grill kek gitu kena berapa duit bang ? Hihihi
BalasHapus